MARTAPURA - Perkembangan harga bahan pokok khususnya di wilayah Koramil 1006-02/ SP terus dipantau oleh Babinsa secara bergantian. Sersan Satu Lulus melaksanakan pemantauan di Pasar Tradisional Rt. 02/03 Desa Sungai Pinang Kabupaten Banjar. Minggu (5/3/23)
Untuk mengetahui perkembangan harga-harga bahan pokok yang ada di pasar tersebut, Sertu Lulus langsung mengadakan interaksi dengan para pedagang maupun pembeli.
" Ya , Saya langsung komunikasi dengan pengunjung maupun pedagang di pasar terkait harga sembako yang ada apakah harganya masih mengikuti standart yang ditetapkan pemerintah atau ada kenaikkan sepihak ?, ” Tuturnya "
Lulus menambahkan, dari hasil interaksi dengan para pedagang dan pengunjung pasar mengatakan, untuk harga masih stabil dan normal jelang Nisfu Syaban belum ada kenaikan harga yang signifikan.” terangnya
Sementara itu Plh. Danramil - 01/SP Kapten Cpl Bagus Rijayatmo menuturkan perkembangan jelang Nisfu Syaban harga sembako terus dilakukan anggota Babinsa. di pasar tradisional.
Baca juga:
Uji Publik Hasil Penelitian BNN Tahun 2019
|
Misalnya, beras, tepung, minyak goreng, telur, gula, dan lainnya.
Apalagi, sebentar lagi akan memasuki Bulan Suci Ramadhan.
Danramil menambahkan, jika di saat pemantauan ditemukan harga sembako naik, maka akan dikoordinasikan dengan pihak pemerintah daerah untuk diambil langkah selanjutnya.
Misalnya, menylenggarakan operasi pasar atau lainnya guna menstabilkan harga.(pendim1006).